Contoh proposal bisnis plan – Bagi Anda yang hendak memiliki sebuah perencanaan usaha baik untuk diajukan atau didirikan sendiri, maka perlu mengetahui beberapa contoh proposal bisnis plan. Pastikan untuk mengetahui susunannya secara sistematis agar dibuat dengan terstruktur dan lebih jelas.
Hal ini penting di lakukan agar bisnis yang akan anda bangun nantinya sesuai dengan yang anda inginkan . Bisnis yang di rencanakan dengan baik dengan strategi bisnis yang tepat menjadi faktor penentu apakah usaha atau bisnis anda nantinya akan sukses atau tidak .
Bagi seorang pemula dalam berbisnis , anda harus banyak belajar tentang bisnis plan ini . Jangan lupa untuk belajar kepada orang sukses yang sudah terlebih dahulu menekuni bisnis yang akan anda jalankan nantinya . Meski terbilang sulit , untuk mendapatkan ilmu dari orang sukses tersebut tetapi jika anda bisa menjalin hubungan baik dengannya , pengusaha sukses tersebut tidak akan pelit membagi ilmu bisnis kepada anda nantinya .
2 Contoh proposal bisnis plan
Di bawah ini sudah saya tuliskan 2 contoh proposal bisnis plan yang bisa anda tiru , tentunya harus disesuaikan dengan jenis bisnis yang akan anda buat nantinya .
1. Contoh Proposal Bisnis Plan Makanan
Makanan menjadi fokus bisnis yang hingga saat ini tidak lekang oleh waktu. Ada banyak sekali ide mamin untuk dikembangkan mulai dari jajanan ringan hingga makan berat. Berikut ini adalah contoh proposal dalam usaha pembuatan kue cokelat.
I. Latar Belakang
Makanan yang dianggap sebagai kebutuhan pokok tentu terus berkembang seiring berjalannya waktu. Banyak orang akan memenuhi keperluan satu ini sesuai dengan selera mereka masing-masing. Tidak sedikit dari warga bisa membeli makan mulai appetizer hingga dessert guna mencukupi seleranya. Hal ini pun menjadi salah satu alasan mengapa kebanyakan usaha juga berdiri di bidang kuliner.
Salah satu bisnis makanan yang tidak kenal usia adalah kue cokelat. Jenis jajanan ini tentu menjadi camilan ketika kebanyakan orang sedang merasa bosan. Tentu tidak semuanya masyarakat akan mengonsumsi mengonsumsi makan berat. Seringkali mereka juga memilih untuk membeli jajanan ringan sebagai pelengkap aktivitas di keseharian.
Kue cokelat yang memiliki tekstur lembut dan rasa manis ini nyatanya sudah menjadi jajanan favorit bagi banyak orang. Sayangnya tidak semua penjual membuat cemilan ini sesuai dengan ekspektasi para konsumen sehingga citarasanya pun seadanya atau bahkan bisa dikatakan kurang menunjukkan dari harga jualnya. Keunggulan camilan satu ini pun berukuran cukup kecil sehingga mudah dibawa kemana-mana dan memudahkan pada saat proses menjualnya.
Struktur Organisasi
Nama Usaha : Kue Cokelat Mini
Bidang Usaha : Makanan
Nama Produk : Cemilan Kue Cokelat Mini
Alamat : Jalan Rimba Mini No 34 RT 05 RW 0 Bandung
Visi dan Misi Perusahaan
Visi: Menjadi usaha produksi skala rumah tangga yang bisa melakukan kegiatan produksi jajanan ringan yang mengenyangkan sekaligus menyehatkan.
Misi: Menghasilkan produk dalam bentuk kue cokelat mini yang akan memiliki sertifikat halal sehingga aman untuk dikonsumsi.
II. Tujuan
Pemilihan usaha di bidang ini memiliki tujuan:
1. Memperoleh laba
2. Memberikan variasi jajanan ringan
3. Mencapai penjualan dengan keuntungan maksimal
III. Keunggulan Produk
Produk usaha ini mempunyai keunggulan:
1. Berkualitas dan higienis karena merupakan produk homemade
2. Mempunyai ukuran cukup kecil untuk didistribusikan
3. Mempunyai variasi rasa cokelat yang beragam
IV. Analisa Pasar
a. Kekuatan Produk
1. Bisa dikonsumsi oleh semua kalangan masyarakat
2. Higienitas dari semua proses produksi
3. Harga relatif terjangkau
b. Kelemahan Produk
1. Produk bisa dibuat sendiri oleh konsumen
2. Banyaknya pesaing dengan jenis produk serupa
c. Peluang
1. Pasar diminati oleh banyak orang
d. Harga
Harga setiap potong kue cokelat dijual Rp 5.000,- sehingga masih terjangkau untuk semua lapisan masyarakat.
e. Promosi
Promosi dilakukan dengan cara memberikan selebaran dan melalui sosial media.
f. Tempat
Penjualan dilakukan di dua tempat yaitu kantin sekolah dan pinggir jalan khususnya ketika sedang ada acara car free day.
V. Detail Produksi
Peralatan yang digunakan:
- Baskom
- Sendok
- Kompor gas
- Cetakan kue
- Pisau
- Panci
Bahan yang digunakan:
- Tepung instant
- Telur
- Air
- Gula
- Keju
- Margarin
Cara pembuatan:
1. Siapkan baskom untuk wadah adonan
2. Masukkan tepung instan
3. Masukkan bahan penambah dari gula, margarin, air dan telur
4. Aduk semua bahan
5. Tuang adonan ke dalam cetakan
6. Kukus adonan sampai setengah matang
7. Tambahkan topping ke atasnya
VI. Keuntungan
a. Modal
1. Bahan Baku Rp 28.000
2. Bahan Tambahan Rp6.000
Total Pengeluaran Rp 34.000
b. Perhitungan Keuntungan
Harga Jual
Rp 5.000 x 30 = Rp 150.000
Laba Kotor = Rp 116.000
Perhitungan Laba Bersih:
- Pembuatan brosur Rp 15.000
- Biaya sewa Rp 10.000
- Biaya listrik Rp 10.000
- Biaya lain-lain Rp 10.000
Total Rp 45.000
Laba bersih = Rp 71.000
VII. Penutup
Produk kue cokelat mini ini dijual dengan harapan dapat dikenal oleh banyak masyarakat secara luas. Jenis camilan ini dapat berkembang dan dipasarkan sehingga sesuai seperti tujuan dari penjualan. Usaha yang dijalankan dapat terus berkembang dan mampu meningkatkan angka penjualan.
2. Contoh Proposal Bisnis Plan Jasa
Tidak hanya makanan, bisnis yang bergerak dalam bidang jasa juga dianggap menguntungkan. Hal ini mengingat bahwa kebanyakan orang tentu tidak sempat untuk meluangkan waktu di keseharian mereka sehingga memerlukan layanan ini. Salah satunya yakni pembuatan bucket bunga.
I. Latar Belakang
Memberikan kado spesial kepada orang terdekat memang menjadi hal yang perlu dilakukan untuk sebagian kalangan. Biasanya mereka memerlukan hadiah untuk diberikan pada saat berulang tahun, wisuda, ulang tahun dan masih banyak lagi. Salah satu hadiah yang cukup umum diberikan yakni bucket bunga.
Sayangnya tidak banyak orang bisa membuat bucket bunga atau bahkan meluangkan waktu untuk membuatnya sendiri. Hal ini menjadi alasan mereka untuk membelinya dalam bentuk jadi sehingga bentuknya pun juga lebih indah dan rapi. Alasan kedua yakni mengingat bahwa kepraktisan menjadi hal paling utama untuk memberikan sesuatu pada orang terdekat.
Struktur Organisasi
Nama Usaha : Bucket Bunga Kreatif
Bidang Usaha : Kerajinan Tangan
Bentuk Usaha : Aksesoris dan Hadiah
Alamat : Jalan Batik Tua Nomor 34 Bandung
Visi dan Misi Perusahaan
Visi: Menciptakan peluang usaha dengan memanfaatkan kreatifitas dari para pembuat bucket bunga.
Misi: Mampu menciptakan aksesoris berkualitas tinggi dengan bahan sederhana yang ada di sekitar.
II. Tujuan
1. Memperoleh keuntungan
2. Meningkatkan inovasi dengan variasi bucket bunga
III. Keunggulan Produk
1. Berkualitas tinggi
2. Bentuk beragam
3. Pesanan sesuai permintaan konsumen
IV. Analisa Pasar
a. Kekuatan
1. Harga terjangkau
2. Produk buatan sendiri
3. Pesanan sesuai permintaan
b. Kelemahan
1. Produk tidak tahan lama
2. Banyak pesaing
c. Peluang
1. Sasaran penjualan diminati oleh semua kalangan
d. Harga
Patokan harga bisa berkisar mulai dari Rp 20.000 yang paling murah dan disesuaikan dengan permintaan pembeli.
e. Promosi
Promosi banyak dilakukan pada sosial media khususnya Instagram atau lingkungan kampus saat wisuda berlangsung.
V. Keuntungan
a. Modal
– Bahan Baku Rp 50.000
– Bahan Tambahan Rp 3.000
Total Pengeluaran Rp 53.000
b. Keuntungan
Harga Jual Rp 20.000 x 10 = Rp 200.0000
Labar kotor Rp 147.000
Total biaya penjualan Rp 45.000
Laba bersih = Rp 102.000
VI. Penutup
Hadiah yang diberikan dalam bentuk bucket bunga ini akan memudahkan para pelanggan untuk memberikan kado spesial untuk orang terdekat. Bahan baku yang sederhana bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan produk yang berkualitas dan memiliki nilai jual tinggi. Penjualan bucket bunga diharapkan agar memenuhi target dan memiliki bentuk semakin bervariasi.
Kesimpulan
Itulah tadi dua contoh proposal bisnis plan yang bisa Anda jadikan referensi pada saat membuatnya. Pastikan untuk memperhatikan strukturnya agar lebih jelas dan sistematis sehingga mudah dipahami oleh banyak orang.
sekian dulu untuk uraian dan penjelasan kali ini semoga bermanfaat dan bisnis anda berjalan sesuai dengan harapan . terimakasih .